Hadiri Puncak HAORNAS XXXIX Tahun 2022

Jumat, 9 September 2022 57
Wakil Ketua DPRD Kaltim Seno Aji menghadiri puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) XXXIX Tahun 2022 di Stadion Batakan Balikpapan, Jumat (9/9).
BALIKPAPAN. Wakil Ketua DPRD Kaltim Seno Aji menghadiri puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) XXXIX Tahun 2022 di Stadion Batakan Balikpapan, Jumat (9/9).

Peringatan Haornas juga dihadiri langsung oleh Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin, bersama istri Hj Wury Ma’ruf Amin, serta Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali, Gubernur Kaltim Isran Noor, Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud, jajaran Forkopimda Kaltim serta para gubernur/kepala daerah se-Indonesia.

Disampaikan Seno, puncak Haornas ini diwarnai dengan penampilan senam kesegaran jasmani oleh siswa-siswa SMA Balikpapan.

“Ini menandakan bahwa kita ingin bumi etam ini menjadi sehat kembali setelah sekian lama terpuruk oleh covid-19,” ujarnya.

Ia berharap, dengan momentum Haornas ini, kesehatan Kaltim bangkit dan masyarakat juga sehat, dan itu akan kembali menggairahkan baik pendidikan maupun usaha yang ada di Kaltim.

“Tingkat perekonomian tumbuh dan Kaltim bisa berdaulat seperti yang dicanangkan oleh Gubernur,” kata Seno.

“Dengan peringatan Haornas ini, kebangkitan olahraga di Kaltim pun juga ikut terangkat,” tandasnya. (adv/hms6)
TULIS KOMENTAR ANDA
Safari Natal Ekti Imanuel Pekan Terakhir Di Kutai Barat
Berita Utama 28 Desember 2025
0
KUTAI BARAT. Rangkaian kegiatan Safari Natal oleh Wakil Ketua I DPRD Kaltim Ekti Imanuel di wilayah Kabupaten Kutai Barat (Kubar) pada pekan terakhir berlangsung selama empat hari, dari tanggal 25 hingga 28 Desember 2025. Ekti Imanuel melaksanakan kegiatan perayaan Natal tersebut dilakukan di empat gereja, masing-masing di Jemaat GKII Linggang Kebut, , Jemaat GKII Sakaq Lotoq, Jemaat GKII Imanuel Bentas dan Jemaat GKII Gunung Rampah. Safari Natal ini merupakan kegiatan yang rutin dilaksanakan Ekti Imanuel setiap bulan Desember sebagai bagian dari upaya mempererat tali persaudaraan dan kebersamaan di antara jemaat gereja di Kubar. Sebagai wakil rakyat Kubar, ia menegaskan komitmennya untuk terus mendukung pembangunan rumah ibadah yang layak dan representatif bagi jemaat. “Terkait dengan bantuan tempat ibadah, selalu saya sampaikan bahwa saya selalu konsisten terkait dengan dana hibah bantuan tempat ibadah” ujarnya. Kegiatan ini tidak hanya menjadi momentum perayaan iman, tetapi juga kesempatan untuk menegaskan komitmen pemerintah dalam memperkuat pembangunan daerah serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Ia berharap agar seluruh aktivitas masyarakat menjelang Natal dan Tahun Baru 2026 dapat berlangsung aman, tertib, dan membawa kebaikan bagi seluruh masyarakat. (hms8)