Banmus Menggelar Rapat Di Awal Maret Terkait Revisi Sejumlah Agenda Kegiatan DPRD Kaltim

Senin, 1 Maret 2021 177
Rapat Banmus merevisi sejumlah agenda kegiatan DPRD Kaltim masa persidangan I tahun 2021
SAMARINDA. Badan Musyawarah (Banmus) DPRD Kaltim menggelar rapat untuk merevisi agenda kegiatan DPRD Kaltim masa persidangan I tahun 2021. Rapat dipimpin Wakil Ketua DPRD Kaltim Sigit Wibowo didampingi Wakil Ketua DPRD Kaltim Muhammad Samsun dan diikuti sejumlah anggota Banmus, Sekretaris Dewan Muhammad Ramadhan dan Pejabat Struktural di Sekretariat DPRD Kaltim, Senin (1/3).

Sigit Wibowo mengatakan bahwa rapat Banmus ini untuk merevisi sejumlah kegiatan yang dianggap penting untuk pedoman kerja bagi anggota dewan dalam melaksanakan tugas kedewanannya. “Rapat kali ini untuk merevisi sejumlah kegiatan penting sebagai acuan dalam melaksanakan tugas kedewanan,” ujarnya.

Ia menyampaikan terkait agenda Banmus yang disusun diantaranya rapat paripurna dengan agenda pengesahan jadwal Banmus dan perubahan komposisi alat kelengkapan Dewan ada pula sejumlah rapat – rapat Badan, Komisi dan rapat Pimpinan. Dan tidak kalah pentingnya tentang agenda terkait Sosialisasi Perda yang akan dilaksanakan pada akhir pekan nanti.

“Dari sekian banyak agenda yang disusun, kami harapkan tidak ada perubahan lagi. Dan terkait pelaksanaan Sosialisasi Perda, semoga dapat dilaksanakan dengan sukses dan lancar,” kata Politisi PAN ini. Sejumlah anggota Banmus yang hadir diantaranya Ali Hamdi, H. Baba, Sutomo Jabir, Mimi Meriami Br Pane, Fitri Maisyaroh, Puji Setyowati, Baharuddin Muin, Safuad, Amiruddin, Safruddin, Hasanuddin Mas’ud, dan Abdul Kadir Tappa. (adv/hms8)
TULIS KOMENTAR ANDA
Halal Bihalal & Walimatus Safar, Muhammad Samsun
Berita Utama 27 April 2025
0
Ketua DPRD Kaltim, Hasanuddin Mas’ud, bersama Anggota DPRD Kaltim, Sugiono dan Sigit Wibowo, dan Sekretaris DPRD Kaltim Norhayati Usman, menghadiri acara Halal Bihalal dan Walimatus Safar, Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kaltim, Muhammad Samsun, yang digelar di Jalan M Yamin Gang 1, Samarinda, pada Sabtu, 26 April 2025 malam. Kegiatan ini sebagai momentum silaturahmi sekaligus persiapan keberangkatan ibadah haji Muhammad Samsun bersama istri. Selain diisi dengan tausiah oleh Ustaz Muhammad Chaqqun Annazili, acara tersebut juga diwarnai dengan pemberian santunan kepada anak yatim. Sejumlah tokoh turut hadir dalam kegiatan ini, di antaranya Ketua DPD Ikapakarti Kaltim Rusmadi Wongso, perwakilan dari berbagai paguyuban masyarakat yang ada di Kaltim, serta masyarakat sekitar.